Image of The Pursuit of Happiness

BOOKS

The Pursuit of Happiness


The Pursuit of Happyness adalah kisah otobiografi Chris Gardner yang di Amerika Serikat dikenal sebagai pendiri Gardner Rich & Company. Kisah ini pernah diangkat ke layar lebar dengan Will Smith yang berperan sebagai Chris Gardner.rnrnChris Gardner terlahir sebagai seorang anak laki-laki kulit hitam, miskin dan tinggal di daerah ghetto Milwaukee pada era tahun 60-an. Sepanjang masa kecilnya, ia hampir tidak mengenal sosok ayah. Ia dibesarkan oleh ibu yang keluar masuk penjara dan ayah tiri yang membencinya.rnrnPerjuangannya untuk mencapai kehidupan yang lebih layak dilalui dengan susah payah. Walau begitu, Chris Gardner tidak menyerah begitu saja. Jalan menuju kehidupan yang lebih baik tampaknya mulai terbuka saat Chris memutuskan bergabung dengan Angkatan Laut AS. Ketelitian dan kemauannya belajar membawanya menjadi asisten ahli bedah.rnrnKeinginan untuk mengejar kehidupan yang lebih baik membawanya loncat jalur dari asisten ahli bedah ke pialang saham. Kehidupan yang keras dan malam-malam saat Chris dan putranya yang masih balita harus menginap di toilet umum mewarnai perjalanannya sebelum menjadi pialang saham yang sukses. Self-driven adalah salah satu kunci baginya untuk tetap bertahan demi kehidupan yang lebih layak terutama bagi putranya. Pada akhirnya memang diceritakan bahwa Chris sukses secara finansial dan mendirikan perusahaan pialangnya sendiri.rnrnDengan kisah yang berliku-liku, semoga buku ini dapat menginspirasi kita semua untuk mengejar kebahagiaan dan mimpi versi kita masing-masing. Selamat membaca!!(Reviewed by: Milana Fedelia - Intellectual Property Right.)


Availability

022.NM.14Available

Detail Information

Series Title
-
Call Number
153.2 GAR p
Publisher PT Gramedia Pustaka Utama : Jakarta.,
Collation
-
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
978-602-03-220-1
Classification
-
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
-
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available




Information


RECORD DETAIL


Back To Previous